Jumat, 23 Februari 2018

Resep Crap Ranggon Roll ala Hotel Santika Premiere

Memasak kepiting memang gampang-gampang susah. Tidak banyak orang yang tahu cara memasaknya, mengingat kepiting sendiri tidak tersedia di banyak tempat. Nah, kali ini Hotel Santika Premiere Semarang membagikan resep memasak kepiting yang diberi nama Crap Ranggon Roll. Silakan dicoba
Bahan :

  • 100 gram daging kepiting
  • 3 lembar kulit lumpia
  • 5 gr tepung terigu
  • 10 ml cream
  • 2 gr keju cheddar
  • 10 gr daun bawang
  • 5 gr wortel

Cara membuat :

  1. Suwir-suwir daging kepiting
  2. Tambahkan dengan daun bawang, wortel, garam dan merica secukupnya.
  3. Panaskan mentega dalam wajan, tambahkan terigu dan cream
  4. Selanjutnya tambahkan keju cheddar
  5. Campurkan adonan kepiting tadi ke dalam wajan
  6. Setelah dirasa matang, masukkan adonan secukupnya ke dalam kulit lumpia dan gulung.
  7. Goreng sampai warna kecoklatan, tiriskan dan siap dihidangkan.


Tribun Jateng 30 Juli 2017

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon