Kamis, 17 Maret 2022

Resep Salmon Chazuke ala Chef Masato Suki

 


Bahan-bahan 

  • 4 porsi nasi putih 
  • 200 gram filet ikan salmon 
  • 5 gram teh hijau sencha 
  • 1 sdm kecap asin jepang 
  • garam secukupnya 
  • wijen secukupnya 
  • 8 lembar daun oba (iris halus) 
  • 10 gram jahe parut 


Bahan Dashi (kaldu) 

  • rumput laut 
  • ikan cakalang serut 


Cara membuat "

  1. Buat dashi atau kaldu dengan merendam rumput laut dalam panci berisi 800 ml air selama 20 menit. Rebus dengan api kecil kira-kira 60 derajat Celsius selama 30 menit. Naikkan temperatur dan rebus sampai mendidih. Pada saat rumput laut mengapung, segera keluarkan dari panci dan saring ampas yang tersisa. Tambahkan 50 ml air pada panci lalu masukan ikan cakalang serut dan didihkan kembali. Bersihkan ampas yang tersisa dan saring kaldu. 
  2. Bumbui salmon secara merata dengan sedikit garam dan diamkan selama satu jam. Tekan-tekan salmon secara perlahan dengan handuk atau paper towel untuk menyerap sisa air dan bau amis sebelum dipanggang. 
  3. Masukkan sencha ke dalam kantong teh dan rendam dashi selama 5 menit. Keluarkan kantong teh dari panci, tambahkan kecap asin dan garam secukupnya. Siapkan nasi ke dalam mangkuk saji. Tata salmon, daun oba, dan jahe parut di atas nasi. Terakhir tuangkan kaldu panas ke dalam mangkuk saji dan hidangkan. 


Tips Chef: 

  • Bahan untuk taburan dapat diganti dengan wasabi, yakinori (rumput laut bakar), kerupuk arare, daun mistuba, dan daun bawang cincang. 
  • Untuk chazuke, nasi yang sedikit dingin akan terasa lebih lembut. Nasi panas lebih lengket. 



Chef Masato Suki

Pikiran Rakyat 190106

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon