Kolabi, nama masakan ala chef Heru Supriatna ini unik. Sepintas cara masaknya seperti membuat bakso, namun dengan bahan ketan, rasanya mungkin mirip-mirip dengan lupis. Jika melihat gambarnya, mirip dengan kolak. Wis lah, yang tertarik mencoba masakan ini silakan simak resep kolabi berikut ini. :D
Bahan:
Cara Membuat:
Chef Heru Supriatna
Hotel Ciputra Semarang
Suara Merdeka, 20130818
Bahan:
- Tepung ketan 250 gram,
- Air 100 gram,
- Garam 5 gram,
- Santan 500 ml,
- Gula merah 250 gram,
- Daun pandan 2 lembar,
- Tepung beras 200 gram
Cara Membuat:
- Campur tepung ketan dan garam, masukkan sedikit demi sedikit air aduk rata hingga kalis.
- Bentuk adonan bulat-bulat, siapkan air panas masukkan adonan ke dalam hingga matang (terapung)
- Panaskan santan, gula merah dan daun pandan setelah mendidih kentalkan tepung beras masukkan adonan yang sudah matang ke dalamnya.
- Hidangkan Kolabi dengan santan matang
Chef Heru Supriatna
Hotel Ciputra Semarang
Suara Merdeka, 20130818
EmoticonEmoticon