Selasa, 02 Juni 2015

Resep Brokoli Tiga Jamur ala Chef Zulkarmin

Brokoli dikenal sebagai sayuran anti oksidan yang bisa menghambat pertumbuhan kanker dalam tubuh. Selain itu, kandungan seratnya yang tinggi juga bisa membantu pencernaan dalam proses pembuangan toksin dari tubuh. Memadukan brokoli dengan jamur yang mempunyai fungsi anti oksidan juga, akan meciptakan makanan sehat yang sangat bermanfaat bagi tubuh kita. Okey, berikut ini Bunda bagikan resep Brokoli Tiga Jamur ala Chef Zulkarmin. Silakan mencoba.
Bahan dan bumbu :
  • 500 gr brokoli
  • 100 gr jamur merang yang sudah bersih
  • 100 gr jamur sintake
  • 100 gr jamur kancing
  • 2 butir bawang putih
  • 5 gr penyedap masakan
  • 10 gr oister saus
  • 10 gr gula pasir
  • 5 gr chicken powder
  • tepung maizena untuk pengental
  • garam secukupnya
Cara Membuat :
  1. Ambil brokoli yang sudah dibersihkan kemudian rebus bersama dengan bawang putih sampai matang kurang lebih 5 menit, lalu tiriskan.
  2. Susun di atas piring saji.
  3. Masak sangrai ketiga jamur lalu masukkan bumbu-bumbu pelengkapnya tambahkan sedikit air agar kuah mengental.
  4. Setelah matang siram jamur di atas brokoli yang telah disusun.
  5. Hidangkan selagi hangat dan selamat mencoba.


Chef Zulkarmin 
Hotel Horison Semarang

Suara Merdeka, 28 April 2013

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon