Brownies Dark Chocolate Mousse Recipes
Awalnya brownies dianggap sebagai produk gagal karena teksturnya yang tidak mengembang atau bantat. Namun ternyata kesalahan ini justru menjadi daya tarik tersendiri karena pada kenyataannya banyak orang yang menggemari kue jenis ini. Pingin mencoba membuatnya? Chef Didi dari Crowne Hotel Semarang membagikan resep Brownies Dark Chocolate Mousse buat anda.
Bahan Brownies :- 10 butir telur ayam
- 1200 gram gula palem
- 700 gram mentega
- 420 gram tepung terigu
- 300 gram chocolate bubuk
- 30 gram baking powder
- 45 ml susu
- 200 gram chocolate chip
- 300 gram dark chocolate couverture
- 3 butir telur
- 400 gram ship cream
- 10 gram gelatin bubuk
- Aduk mentega, gula palem sampai halus, lalu masukkan telur sedikit demi sedikit.
- Campurkan tepung, cokelat bubuk, baking powder lalu masukkan ke dalam adonan.
- Masukkan susu dan chocolate chip
- Adonan yang sudah dicampur kemudian tuangkan ke dalam cetakan yang sudah diolesi mentega dan dialasi kertas roti.
- Panggang adonan pada suhu 180-200 derajat celcius selama 25 menit.
- Lelehkan chocolate dark couverture.
- Kocok terpisah telur sampai mengembang.
- Campurkan kedua adonan tersebut.
- Kocok whip cream lalu campurkan ke adonan coklat dan telur. Kemudian tambahkan bubuk gelatin yang sudah di tim diatas air panas.
- Tuangkan adonan brownies ke dalam cetakan yang sudah diolesi mentega dan dialasi kertas roti, dan panggang hingga matang.
- Tambahkan coklat mouse yang telah dibuat di atasnya
- Simpan didalam freezer selama minimal 30 menit
- Siap dihidangkan (lin)
Chef Didi
Crowne Hotel Semarang
Tribun Jateng, 23 Maret 2014
EmoticonEmoticon