Selasa, 03 Maret 2020

Resep Es Serut ala Trans Luxury Hotel


ES serut selalu disukai di segala suasana. Yang paling menyenangkan, kita bisa menambahkan berbagai topping kesukaan kita dan mencampurnya bersama es serut Segar! Seperti yang dicontohkan oleh Executive Pastry Chef The Trans Luxury Hotel Reni Nurfarida. Dengan bahan-bahan sederhana, ia bisa membuat olahan es serut yang nikmat dan segar. Reni sengaja memilih bahan-bahan yang dapat dengan mudah ditemui di rumah. Bahan-bahan tersebut bahkan juga bisa disubsitusi dengan mudah menjadi bahan-bahan lain yang disukai maupun yang tersedia di rumah.

Bahan-bahan:

- Kelapa kopyor
- Buah leci
- Buah persik
- Nata de coco
- Sirup grenadine
- Marshmallow
- Es serut

Cara membuat :
  1. Siapkan es serut di dalam mangkuk saji.
  2. Tambahkan sirup grenadine.
  3. Lengkapi dengan kelapa kopyor, leci, peach, nata de coco, dan marshmallow.
  4. Es serut siap disajikan. (Endah Asih/PR)


Chef Rani Nurfarida
Hotel Trans Luxury


Pikiran Rakyat, 180520

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon