Chicken cordon bleu adalah makanan yang dibuat dari dada ayam fillet tanpa tulang yang digulung dan diisi dengan daging asap, keju mozzarella atau bleu cheese yang kemudian dimasak dengan cara digoreng atau dipanggang dan disajikan dengan bermacam sayuran. Kali ini giliran Chef Benny Irwan dari Hotel Mercure Bandung yang berbagi resep dengan anda. silakan disimak.
Bahan-bahan :
Cara pembuatan :
Chef Benny Irwan
Hotel Mercure Bandung
Pikiran Rakyat, 20171224
Bahan-bahan :
- 150 gram ayam fillet bagian dada
- 50 gram keju mozarella
- 25 gram smoked beef
- 50 gram tepung roti
- 180 gram telur ayam
- 10 gram brokoli
- 10 gram kembang kol
- 10 gram wortel
- 10 gram jagung semi
- 10 gram zucchini
- 50 gram kentang
- 10 gram susu segar
- 20 gram saus jamur
- 20 gram tepung terigu
Cara pembuatan :
- Ayam fillet dibagi dua tapi jangan sampai terbelah, kemudian bumbui dengan garam dan merica.
- Di tengah tengah ayam yang sudah dibagi 2 masukkan daging asap atau smoked beef, kemudian di atasnya simpan potongan keju mozarella, lalu gulung.
- Siapkan kocokan telor ayam, tepung terigu, dan tepung roti masing-rnasing di wadah terpisah.
- Masukkan ayam yang sudah digulung tadi ke tepung terigu,lalu ke dalam kocokan telur, lalu kedalam tepung roti sampai terbalut semuanya.
- Panaskan minyak goreng jangan sampai terialu panas, goreng ayam dengan api sedang sampai masak.
- Semua bahan sayuran dipotong menurut selera lalu direbus sampai masak. Tambahkan mentega lalu dibumbui dengan garam dan merica.
- Kupas kentang lalu rebus. Setelah masak hancurkan kentangnnya dengan cara ditumbuk halus, lalu bumbui dengan campuran susu.
- Susun di piring, ayam yang sudah digoreng dan dipotong menjadi dua bagian, sayuran yang sudah direbus dan kentang yang sudah dihaluskan. Lalu, siram dengan saus jamur dan tambahkan garnish sehingga tampak menarik.
Chef Benny Irwan
Hotel Mercure Bandung
Pikiran Rakyat, 20171224
EmoticonEmoticon