Olahan makanan yang berasa dari bahan daging yang dicampur dengan parutan kelapa ternyata ada di berbagai daerah di Indonesia. Di Jawa orang menyebutnya Srondeng atau sarondeng. Di Banjar pun ternyata jenis masakan ini juga cukup populer. Master Chef Agus Sasirangan menyebutnya masakan Kelapa Sangrai Daging Masak Tuha. Menurut Om Goog, "tuha" dalam bahasa banjar berarti tua. So, gak nyambung ya? It does not matter, yang penting kita cobain dulu resepnya, kayaknya gampang tuh membuatnya...
Bahan :- Daging sapi 500 gram, potong-potong.
- Garam, lada da gula pasir secukupnya.
Bumbu dihaluskan :
- 100 gram bawang merah,
- 80 gram bawang putih,
- 6 buah cabai merah,
- 50 gram cabai merah kering
- 5 cm kunyit
- 2 cm laos,
- 2 cm jahe,
- 2 batang serai,
- 1 sdt teh ketumbar,
- 1/2 sdt jinten,
- 1/2 sdt adas manis,
Bumbu lainnya :
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
Cara Membuat :
- Panaskan minyak gorengm tumis bumbu halus.
- Masukkan daun salam dan daun jeruk, masak hingga matanng dan harum,
- Masukkan daging sapi, tumis sebentar. Lalu tambahkan air secukupnya, garam, lada, dan gula pasir
- Masak hingga setengah matang.
- Tambahkan 100 gram kelapa parut yang sudah disangrai dan ditumbuk halus. Masak daging sapi bersama kelapa sangrai sampai daging sapi matang.
- Angkat dan sajikan.
Banjarmasin Post, 6 April 2014
Note :
Format penyajian kami susun sedemikian rupa, untuk mempermudah pembaca dalam mempraktekkan resep, tanpa mengubah isi dari jawaban. Image/gambar hanyalah ilustrasi yang saya ambilkan dari berbagai sumber via google.
EmoticonEmoticon