Senin, 23 Maret 2015

Resep Cappuccino Koffie Pizza ala Koffie Tijd

Tags


Dari namanya, mungkin orang akan langsung memprediksi bahwa Koffie Tijd berbau Belanda.  Benar, Koffie Tijd yang berarti 'waktunya ngopi' ini interior ruangan dan gedungnya didesain dengan nuansa Belanda. Kali ini Bunda akan menyajikan salah satu resep andalan yang disajikan di Koffie Tijd. Resep Koffie Pizza.

Bahan adonan :
  • 800 gr tepung terigu
  • 500 ml air
  • 20 gram fermipan
  • 50 ml olive oil
  • 10 gram garam
Bahan untuk Topping :
  • Kopi bubuk (jenisnya disesuaikan dengan selera)
  • Air panas 89 derajat celcius
  • Brow sugar
  • Keju mozarella
  • Keju parmesan
Cara membuat :
  1. Campur semua bahan sesuai dengan urutan.
  2. Bagi menjadi 10 bagian.
  3. Ambil satu bagian kemudian giling hingga tiis dengan diameter sekitar 30 cm.
  4. Oleskan kopi yang telah dicampur air, perbandingan 2:1.
  5. Taburkan brow sugar di atas adonan.
  6. Parus keju mozarella dan parmesan, lalu taburkan diatas adonan pizza.
  7. Panaskan tungku, lalu masukkan adonan pizza sekitar 8-10 menit.
  8. Potong menjadi 8 bagian, dan siap dihidangkan.

Untuk 10 porsi pizza ujuran medium.


Pikiran Rakyat, 18 Mei 2014
Disajikan oleh : Endah Asih

Sumber logo : awangesti plus sotosop

Artikel Terkait