Selasa, 26 Agustus 2014

Resep Italian Oxtongue Salad ala Chef Andri Juni Arifin

Tags

Salad adalah salah satu makanan yang semakin banyak digemari. Kombinasi antara bahan hewani / daging dengan sayuran segar ini, memang masih terbatas di restaurant atau hotel. Namun jika ibu-ibu ingin mencobanya, bahan-bahannya mudah didapatkan di minimarket terdekat. Sedangkan untuk resepnya, bisa dicoba Italian Oxtongue Salad  Recipes dari Chef Juni Andri Arifin, executive Chef Hotel Horison ini. Silakan mencoba.
Bahan :
  • Lidah Sapi 150 gram, 
  • Dada ayam panggang 200 gram, 
  • Apel 100 gram, 
  • Paprika merah 100 gram,
  • Paprika hijau 100 gram, 
  • Black olive 3 biji, 
  • Capper 30 gram, 
  • Mustard 1 sdt, 
  • Mayonnaise 5 sdm, 
  • Garam dan Merica, secukupnya
Cara Membuatnya :
  1. Potong melintang lidah sapi, dada ayam panggang.
  2. Potong julienne, apple, paprika merah, hijau, gherkin
  3. Campur mayonnaise dengan mustard, bumbui dengan garam dan merica secukupnya.
  4. Atur potongan lidah sapi, roast chicken breast, sayuran dan dressing sedemikian rupa.
  5. Sajikan secepatnya


Andri Juni Arifin 
Executive chef Hotel Horison Semarang

Suara Merdeka. 20120826

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon